DaerahKuliner

Menemukan Secangkir Kebahagiaan di Kopi Lain Hati Bontang: Warkop Hits dengan Cita Rasa Istimewa

Pernahkah kamu membayangkan sebuah kedai kopi yang tak hanya memanjakan lidah, tetapi juga membangkitkan kebahagiaan? Di Bontang, Kalimantan Timur, imajinasi itu menjadi kenyataan di Kopi Lain Hati. Agak lebay sih, tapi emeng begitu adanya.

Kedai kopi ini bukan sekadar tempat minum kopi biasa, melainkan sebuah oase yang menawarkan ketenangan, kenikmatan, dan momen kebersamaan yang tak terlupakan. Tempatnya nyaman dan luas, parkir gratis dan luas, ada pilihan outdoor dan indoor. Jika kamu lebih suka nuansa outdoor, kamu bakal dapat bonus tambahan: live music tiap pekan

Lebih dari Sekedar Warkop Biasa
Kopi Lain Hati menghadirkan suasana yang berbeda dari warung kopi kebanyakan. Interiornya yang modern dan minimalis, dibalut dengan perpaduan warna-warna hangat, menciptakan atmosfer yang nyaman dan instagramable. Di sini, Anda bisa duduk santai, bercengkrama dengan sahabat, atau bahkan bekerja dengan laptop ditemani secangkir kopi istimewa.

Menu yang Menggoda Selera
Kedai ini menawarkan berbagai menu kopi yang diolah dengan sepenuh hati oleh barista berpengalaman. Selain itu, kamu juga bisa menikmati cemilan yang bervariatif seperti kentang goreng, cireng, dan tela-tela.

Saat ini, ada menu tambahan lainnya, penulis belum nyoba sih, tapi itu bakal ngebantu banget saat pengen makan yang hanget-hanget. Yap, itu adalah mie kuah campur telur, dan kalo kamu maunya yang goreng, bisa juga.

Selain itu, kamu juga bisa menikmati hidangan lainnya yaitu burger dan makanan sejenisnya. Kamu cukup melangkah kedepan, ada kedai bertajuk: Burger Bangor. Tenang, Kopi Lain Hati dengan Burger Bangor pemiliknya sama.

Pilihan Kopi Banyak dan Bervariatif
Kamu bisa memilih beragam kopi disini dan kamu bisa request kadar kopinya dan gulanya. Kamu juga bisa memilih yang dingin atau panas, tapi yang panas menunya gak banyak.

Bicara soal favorit, penulis paling suka Kopi Bawel. Harganya Rp21.000, namun rasanya beda di lidah, hehe, ini soal selera sih. Btw nama kopinya juga unik-unik lho, ada kopi Valakor, kopi sakit hati, kopi rindu, kopi patah hati, dan lainnya.

Bagi yang tidak menyukai kopi, Kopi Lain Hati juga menyediakan berbagai menu non-kopi yang tak kalah menyegarkan.

Harga yang Bersahabat
Kabar baiknya, Kopi Lain Hati menawarkan harga yang ramah di kantong. Dengan kualitas dan suasana yang ditawarkan, harga yang mereka patok sebanding dan terbilang worth it. Kopi ini juga menawarkan berbagai promo menarik tiap bulan, jadi kamu bisa menikmatinya dengan menghemat beberapa rupiah di kedai ini.

Jika kamu tertarik untuk kesini, kamu bisa mengunjunginya di Jl. Ahmad Yani, seberang Xtoys. Kedai ini buka dari pukul 09:00 WITA hingga pukul 23:00 WITA. Jika akhir pekan, buka bisa sampai pukul 23:59 WITA.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button