(Exclusive Latest Bontang)
PLN UP3 Pondok Kopi melaksanakan sosialisasi Seminar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara daring hari Kamis, 24 Maret 2022. Acara dimulai Pukul 08.00 dengan sambutan dan pembukaan dari Bapak Robin Septavyn, dari departemen K3 mewakili manajemen.
Acara sosialisasi K3 kali ini bertemakan Pentingnya Alat Pelindung Diri (APD) Dan Pentingnya Pengawas Pekerjaan. Acara inidihadiri oleh kurang lebih 55 peserta. Peserta Sebanyak ini hadir dari perwakilan manajemen serta berbagai departemen dan mitra yang berkerjasama dengan PLN UP3 Pondok Kopi. Master of Ceremony (MC) dan moderator acara ini adalah Ibu Pazriah (Ria) dari UP3PDK.
Hadir sebagai Narasumber Pelatihan ini adalah Bapak Luki Tantra, seorang Trainer dan Asesor K3 Sertifikasi BNSP. Beliau hadir atas kerjasama dari HSSE PLN UP3 Pondok Kopi, PT. Alianza Swadaya Prakarsa dan PT. Tenaga Kerja Kompeten Indonesia.
Dalam penjabaran materi ini, narasumber memaparkan pentingnya meningkatkan kesadaran penggunaan Alat Pelindung Diri serta menggunakan alat pelindung diri dengan baik dan benar sesuai prosedur. Alat pelindung diri yang dibahas dalam seminar ini mulai dari helm safety, pelindung mata / kacamata safety; Pelindung pernafasan seeprti Masker; Pelindung telinga seperti ear plug dan ear muff. Selain itu dibahas juga penggunaan rompi mudah terlihat / High Visibility Vest, Sarung Tangan, baju Coverall yang memiliki reflektor, sarung tangan dan sepatu kerja / safety shoes.
Di sesi kedua, narasumber mengkaitkan menjadi pengawas pekerjaan efektif yang sadar K3 dengan Pendekatan Behaviour Based Safety (BBS). Tentu saja, materi yang dibahas adalah dengan pendekatan dan aplikasinya untuk awam K3.
Antusiasme Peserta Dalam Kegiatan PLN UP3 Pondok Kopi
Dalam kegiatan ini antusiasme peserta sangat tinggi, terindikasi dengan banyaknya jumlah pertanyaan yang masuk di saat penjabaran materi. Bahkan ada peserta yang langsung menanyakan 4 pertanyaan sekaligus.
Di akhir acara, pihak perusahaan melaksanakan pembagian hadiah kepada 5 orang peserta. 2 hadiah pertama diberikan kepada Bapak Rizkiyadi dan Bapak Galih dengan kategori pertanyaan terbaik. Sementara 3 peserta lagi menerima hadiah dengan cara diundi. Namun hanya peserta yang mengikuti dari awal hingga akhirlah yang berhak mendapat hadiahnya. Mereka adalah Bapak Anggun Apriantoro, Ibu Sri Utami dan Bapak Adhi Rakhmadi.
Bapak Robin Septavyn menyatakan dalam pembukaan bahwa seminar ini diadakan untuk sosialisasi terkait pentingnya pemakaian APD dan melakukan pengawasan dalam pekerjaan mengingat hal tersebut berkaitan erat dengan pekerjaan yang ditekuni saat ini.
Baca Artikel Terkait
Bagus Panuntun Wakil Hasta Panca Mandiri Utama Menjadi Peserta Terbaik TOT KKNI 4
LSP Transafe Dianugerahi Best Education and Educator Award 2021