Site icon Latest Bontang

Ketua DPRD Kutim Sambut Meriah Peringatan Hari Santri Nasional dengan Acara Bersholawat

Sangatta. Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Joni, menghadiri acara bersholawat yang diadakan pada malam Minggu (29/10/2023) di Polder Ilham Maulana. Acara tersebut diinisiasi sebagai rangkaian peringatan Hari Santri Nasional 2023, menjadi bukti nyata kebersamaan santri dari berbagai komunitas di Kutai Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Joni, yang merupakan politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) daerah pemilihan Kutim II, menyampaikan harapannya agar keberhasilan acara tersebut menjadi inspirasi bagi organisasi lain untuk mengadakan kegiatan serupa di masa depan. Ia mengungkapkan kegembiraannya atas antusiasme masyarakat dalam menyambut acara malam itu, sembari berharap semangat kerjasama yang terlihat pada hari itu akan menjadi motivasi bagi organisasi lain.

“Acara bersholawat ini tidak hanya berhasil menarik perhatian santri, tetapi juga mendapat apresiasi yang luas dari masyarakat Kutai Timur. Dengan dukungan penuh dari pemuda Nahdlatul Ulama (NU), termasuk gerakan pemuda seperti Ansor dan Banser,” terangnya.

Joni menekankan bahwa acara ini, yang diadakan setiap tahun sebagai bagian dari peringatan Hari Santri, merupakan inisiatif dari pemuda NU. Kolaborasi antara berbagai elemen masyarakat tersebut berhasil menciptakan acara yang meriah, mengundang partisipasi aktif dari masyarakat.

“Semoga semangat yang terpancar malam ini menjadi pemicu bagi organisasi lain untuk menyelenggarakan acara serupa, dengan harapan agar semangat persatuan dan kebersamaan yang terlihat pada acara bersholawat init terus terjaga. Saya berharap bahwa acara semacam ini akan terus menjadi ajang untuk mempererat persaudaraan serta membawa kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat Kutai Timur,” pungkasnya.

Kehadiran Ketua DPRD Kutai Timur, Joni, dalam acara bersholawat ini menjadi simbol dukungan terhadap semangat persatuan dan kebersamaan yang dijunjung tinggi oleh santri dan masyarakat Kutai Timur dalam peringatan Hari Santri Nasional 2023.

Exit mobile version