Netflix sekarang menjadi salah satu media untuk menonton film atau series yang beraneka ragam secara streaming. Berlangganan Netflix dapat dilakukan dari berbagai perangkat jenis apapun, mulai dari smartphone, TV bahkan juga laptop/komputer. Jadi cara membuat akun Netflix, sangat perlu untuk diketahui.
Bergantung pada paket langganan yang dipilih, konten-konten ini juga dapat didownload pada perangkat dan nantinya dapat ditonton tanpa koneksi Internet. Untuk mulai berlangganan Netflix, ikuti cara untuk membuat akun Netflix menggunakan beberapa perangkat berikut ini:
1. Buat Lewat Smartphone (Android)
Perangkat pertama yang bisa digunakan untuk membuat akun Netflix adalah smartphone melalui browser seluler atau aplikasi Netflix langsung. Langkah-langkah untuk membuat akun Netflix lewat smartphone adalah:
- Kunjungi halaman netflix.com/signup bila akses dari browser seluler atau unduh aplikasi Netflix lewat Google Play Store.
- Masukan alamat email dan buat kata sandi untuk membuat akun. Jika menggunakan aplikasi Android Netflix, akan dikirimkan link ke email untuk menyelesaikan pendaftaran di netflix.com menggunakan browser ponsel atau komputer.
- Pilih paket langganan yang diinginkan, dimana paket ini nantinya bisa di-downgrade atau di-upgrade kapan pun.
- Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi hingga Netflix mengkonfirmasi pembayaran.
- Akun Netflix sudah bisa digunakan.
2. Gunakan Laptop atau Komputer
Selain smartphone, laptop atau komputer juga dapat digunakan untuk membuat akun Netflix. Cara membuat akun Netflix menggunakan laptop atau komputer adalah sebagai berikut:
- Kunjungi halaman netflix.com/signup.
- Pilih paket langganan yang diinginkan, dimana paket ini nantinya bisa di-downgrade atau di-upgrade kapan pun.
- Masukan alamat email dan buat kata sandi untuk membuat akun.
- Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi hingga Netflix mengkonfirmasi pembayaran.
- Akun Netflix sudah bisa digunakan.
3. Buat Akun Netflix di iPhone, iPad, atau iPod Touch
Perangkat selanjutnya untuk membuat akun Netflix adalah iPhone, iPad, atau iPod Touch. Cara membuat akun Netflix pada perangkat-perangkat ini juga terbilang sangat mudah. Ini dia rangkaian langkah-langkahnya:
- Kunjungi halaman netflix.com/signup melalui browser seluler. Sebagai catatan, pendaftaran tidak didukung di aplikasi Netflix iOS.
- Pilih paket langganan yang diinginkan, dimana paket ini nantinya bisa di-downgrade atau di-upgrade kapan pun.
- Masukan alamat email dan buat kata sandi untuk membuat akun.
- Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi hingga Netflix mengkonfirmasi pembayaran.
- Masuk ke aplikasi Netflix yang sudah didownload pada perangkat dengan iOS versi 15.0 atau yang lebih baru.
- Akun Netflix sudah bisa digunakan.
4. Pakai Smart TV dan Pemutar Media Streaming
Pembuatan akun Netflix juga dapat dilakukan memakai perangkat Smart TV dan pengantar media streaming lainnya. Ikuti langkah-langkah berikut untuk membuat akun Netflix menggunakan Smart TV dan pengantar media streaming lainnya!
- Buka aplikasi Netflix pada perangkat.
- Pada sebagian besar Smart TV, perlu memasukkan alamat email atau nomor telepon untuk memulainya. Akan diterima email atau SMS yang berisi link aktivasi untuk melanjutkan alur pendaftaran.
- Pilih paket langganan yang diinginkan, dimana paket ini nantinya bisa di-downgrade atau di-upgrade kapan pun.
- Masukan alamat email dan buat kata sandi untuk membuat akun.
- Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi hingga Netflix mengkonfirmasi pembayaran.
- Akun Netflix sudah bisa digunakan.
Nah, itulah cara membuat akun Netflix di berbagai perangkat, mulai dari Android hingga Smart TV dengan mudah. Setelah membuat akun, berbagai film, serial maupun video lainnya dapat mulai dinikmati melalui Netflix. Jangan lupa untuk menentukan paket berlangganannya, ya!.