60 Pemuda Kaltim Ikut Serta Pelatihan Barbershop dan Make Up Artist di Paser dan PPU
Samarinda – Sebanyak 60 pemuda Kaltim mengikuti pelatihan Barbershop dan Make Up Artist yang diselenggarakan dua wilayah, Kota Balikpapan 30 peserta, 30 peserta di Kabupaten Paser.
Pemuda di dua kabupaten itu mengikuti Pelatihan Desain Grafis, Make Up Artist, dan Barbershop Pria. Kegiatan pelatihan ini terselenggara pada medio Oktober 2023.
Dalam sebuah kesempatan, Kepala Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim menerangkan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari pelatihan kecakapan hidup.
“Pelatihan kecakapan hidup tersebut dimaksudkan agar para pemuda Kaltim menjadi cakap, berdaya saing, dan mandiri, dalam menghadapi persaingan hidup,” kata Rasman, kepada salah satu wartawan di Samarinda, Senin, 6 November 2023.
Pelatihan kecakapan hidup ini digelar dalam rangka menyambut kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim.
Rasman juga berharap, kaum muda yang telah mengikuti kecakapan hidup tidak hanya menjadi pekerja, tapi menciptakan lapangan kerja atau wirausaha.
Rasman menerangkan, terdapat 350 pemuda yang telah mendapat pelatihan tersebut antara lain pelatihan desain grafis muda di lima daerah yakni Kabupaten Kutai Kartanegara (30 peserta), Kabupaten Penajam Paser Utara (30 orang), Kabupaten Paser (30 orang), Kota Bontang (60 peserta), Kota Balikpapan (30 orang), dan Kota Samarinda (60 orang).
Kemudian pelatihan barbershop diikuti 30 orang yang merupakan pemuda Balikpapan dan 30 orang di Kabupaten Penajam Paser Utara.
Adapun pelatihan kerajinan rotan dan kayu digelar di Lembaga Pembinaan Anak Tenggarong diikuti Kabupaten Kutai (60 orang).
Lantas ada 60 pemuda di Kabupaten Paser mengikuti dua jenis pelatihan kecakapan hidup, yakni pelatihan tata rias artis diikuti 30 kaum muda, kemudian desain grafis muda juga diikuti 30 peserta.
“Khusus untuk desain grafis muda, barber shop, dan make up artis, dilaksanakan ujian sertifikasi nasional dari asesor Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), dilaksanakan selama lima hari penuh dalam dua sesi yang digelar dalam waktu bersamaan,” tutupnya. (Adv/Disporakaltim)
Editor : Redaksi