AdvertorialDPRD Bontang

Terminal Telihan Bontang Segera Rampung, Komisi III Pantau Progres Pembangunan

LATESTBONTANG – Terminal Telihan Bontang merupakan salah satu program Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akan segera rampung. Tak lepas tangan, Komisi III DPRD Kota Bontang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi pembangunan terminal tersebut, Senin (13/11/2023) untuk memastikan pengerjaannya berjalan sesuai rencana.

Diketahui, Terminal Telihan Bontang yang berlokasi di Kilometer 6 ini telah mencapai progres pengerjaan 75 persen dan dipastikan akan selesai pada 28 Desember 2023 mendatang.

Ketua Komisi III DPRD Kota Bontang Amir Tosina mengatakan, meskipun proyek ini merupakan tanggung jawab provinsi, namun pihaknya tetap harus ikut mengawasi secara langsung.

“Sekarang masih 75 persen dan kami akan terus mengawasi hingga selesai 100 persen. Jadi, jangan sampai terlambat, walaupun ini adalah program provinsi,” ujar Atos, sapaan akrabnya.

Menurutnya, terminal ini akan menjadi kesan awal bagi pelancong saat memasuki wilayah Kota Bontang pertama kali. Selain itu, masyarakat pun sangat membutuhkan adanya terminal yang representatif dan nyaman.

“Lokasi terminal yang berada di bagian depan dan tempat pertama turunnya orang-orang luar Bontang, maka kita butuh kesan yang baik,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Bontang Abdul Malik mengapresiasi dukungan pihak provinsi yang telah membangun terminal yang sebelumnya terlihat kumuh. Ia berharap, dengan adanya terminal baru ini, tidak ada lagi keluhan dari masyarakat terkait kurangnya fasilitas transportasi umum untuk keluar kota.

“Saya berharap Terminal Telihan dapat segera beroperasi dan memberikan manfaat bagi masyarakat Bontang,” tutupnya. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button