Site icon Latest Bontang

Spelling Bee Jadi Ajang Latihan Keberanian dan Mental Bertanding Siswa SMPN 3 Bontang

Siswa SMPN 3 Bontang Muhammad Melvin Novareza kelas 8D, saat menerima piala juara III Spelling Bee.

Latestbontang.com – Ajang Spelling Bee English Festival 2025 menjadi ruang penting dalam membangun kepercayaan diri dan mental kompetitif bagi siswa SMPN 3 Bontang. Hal ini terlihat dari keberhasilan Muhammad Melvin Novareza, siswa kelas 8D yang berhasil meraih Juara 3 dalam kegiatan yang digelar Sabtu, 8 November 2025 di lingkungan YPK Bontang.

Wakil Kabid Kurikulum SMPN 3 Bontang, Rahayu Novita, menyebut keberanian tampil di depan publik dalam kompetisi berbahasa Inggris tidak datang secara instan. Butuh latihan berkelanjutan, pendampingan, serta dukungan lingkungan belajar yang positif.

Menurut Ayu, banyak siswa sebenarnya memiliki kemampuan akademik yang baik, namun masih ragu untuk tampil di depan umum. Karena itu, kompetisi seperti Spelling Bee berfungsi bukan hanya sebagai lomba, tetapi juga latihan psikologis dan mental.

“Kegiatan ini membantu anak-anak berani percaya pada kemampuan dirinya. Keberanian itu yang penting dibangun sejak SMP,” ucapnya, Senin (10/11/2025).

Ia menambahkan bahwa kompetisi yang berbasis praktik langsung seperti ini mampu memperlihatkan perkembangan siswa dalam situasi nyata, bukan hanya di ruang kelas. Siswa dituntut fokus, mengatur emosi, sekaligus menjaga artikulasi dan ketepatan ejaan.

Pengalaman ini juga memberi pembelajaran bagi guru. Pendampingan selama latihan menjadi momen mengamati karakter dan gaya belajar setiap siswa. Dari sanalah strategi pembinaan selanjutnya bisa ditentukan lebih tepat.

Ayu berharap kegiatan serupa dapat terus berlangsung secara rutin, bahkan diperluas cakupannya agar lebih banyak siswa memiliki kesempatan merasakan pengalaman kompetisi. Semakin sering siswa berlatih tampil, semakin kuat pula mental dan rasa percaya diri mereka.

Prestasi Melvin menunjukkan bahwa pembinaan berkelanjutan yang tidak hanya fokus akademik, tetapi juga keberanian, mampu menghasilkan capaian yang membanggakan serta membentuk karakter siswa yang lebih siap menghadapi tantangan di masa depan. (Ra)

Exit mobile version