SMPN 7 Bontang Dorong Penguatan Struktur dan Tugas Paguyuban Wali Murid
Latestbontang.com – SMPN 7 Bontang berharap paguyuban wali murid yang telah berjalan selama ini dapat diperkuat melalui penegasan struktur organisasi serta pembagian tugas yang lebih jelas.
Kepala Sekolah SMPN 7 Bontang, Nor Hayati, menyebutkan selama ini paguyuban berjalan baik, namun belum semua anggotanya memahami secara rinci peran dan fungsinya di sekolah.
Menurut Nor, penguatan struktur diperlukan agar koordinasi antar wali murid lebih tertata. Tujuannya, kegiatan sekolah yang membutuhkan dukungan dapat tersampaikan dengan cepat dan efektif.
Ia juga menyebut bahwa komunikasi yang terstruktur dapat mencegah munculnya kesalahpahaman atau dugaan pungutan yang tidak sesuai ketentuan.
“Kalau tugas dan fungsi paguyuban jelas, maka semua kegiatan juga lebih transparan dan tertata,” tuturnya, Senin (10/11/2025).
Selain mendukung kegiatan internal sekolah, paguyuban juga punya potensi menjadi wadah pengembangan keterampilan orang tua, seperti seminar parenting atau pelatihan motivasi belajar untuk anak.
Ia berharap Disdikbud ke depan dapat memberikan pedoman tertulis terkait pembinaan paguyuban agar setiap sekolah memiliki dasar yang sama dalam pengelolaannya.
Dengan aturan yang jelas, paguyuban dapat semakin kokoh menjadi mitra sekolah dalam meningkatkan kualitas lingkungan belajar. (Ra)




