Site icon Latest Bontang

SMP Vidatra Juara KSN 2021, Abdul Haris : Bontang Harus Bangga

BONTANG – Sebanyak tiga siswa SMP YPVDP Bontang berhasil meraih sebagai juara di ajang Kompetisi Sains Nasional (KSN) tahun 2021. Satu orang meraih medali emas dan dua lainnya meraih medali harapan.

Pengumuman juara KSN tersebut berdasarkan surat keputusan Kepala Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jendral Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), nomor 2826/J3DM.01.03/2021. Tentang penetapan pemenang KSN tingkat nasional jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2021.

Menanggapi itu, Anggota Komisi I DPRD Bontang, Abdul Haris menyampaikan, pastinya capaian pelajar tersebut menjadi sebuah kebanggaan bagi Kota Bontang. Sebab, tiga pelajar asal SMP YPVDP itu kembali berhasil mengharumkan nama Kota Taman di kanca nasional.

“Sudah pasti harus bangga, apalagi ajang Sains ya,” katanya. Rabu (17/11/2021).

Kata dia, dengan torehan prestasi tersebut , mengingatkan kepada para pelajar itu untuk tidak puas dengan apa yang sudah dicapai. Jadikan prestasi itu sebagai pemicu semangat untuk terus berkarya. Dan ia memiliki harapan kedepannya bakal lebih banyak lagi pelajar Bontang yang bisa mendulang prestasi di tingkat nasional.

“Harapannya semakin banyak anak Bontang punya prestasi di kancah nasional,” ucapnya.

Ia pun meminta kepada pemerintah supaya bisa memberikan apresiasi kepada para pelajar Bontang yang berhasil meraih prestasi di tingkat nasional.

“Harus itu, kasih bonus misalnya, biar pelajar lain semangat juga untuk berprestasi, sebagai pemecutnya lah itu,” tuturnya. (adv)

Exit mobile version