Advertorial

SMA YPK Kembali Juara Umum KSN Tingkat Bontang untuk ke-16 Kalinya

Sebanyak 17 Siswa SMA YPK Wakilkan Bontang ke KSN Tingkat Provinsi

BONTANG – SMA Yayasan Pupuk Kaltim (YPK) kembali menyambat predikat juara umum pada Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat Bontang untuk ke-16 kalinya.

Pada kompetisi tingkat provinsi yang akan dilaksanakan 2-7 Agustus mendatang, sebanyak 17 siswa YPK berhasil lolos pada ujian seleksi tingkat kab/kota (KSN-K) 2-4 Juni lalu.

Untuk KSN tingkat Nasional sendiri akan dilaksanakan pada 6-11 September 2021 mendatang.

“Alhamdulillah, bisa menghantarkan 17 peserta ke tingkat Provinsi,” ujar Kepala Sekolah SMA YPK Bontang, Drs. Rakim, M.Pd kepada LatestBontang, Sabtu (19/06/2021).

Daftar peserta KSN-K SMA YPK Bontang

Dia berharap, dengan kompetisi sains tersebut, dapat mengukir prestasi dan bisa mengharumkan kota Bontang.

“Semoga bisa mengukir sukses di KSN-K dan bisa menghantarkan ke KSN-N (Nasional) dan mendapatkan medali,” harapnya.

Drs. Rakim, M.Pd mengungkapkan rasa terima kasih kepada pihak-pihak yang ikut andil dalam kelulusan siswa SMA YPK.

“Terima kasih kami haturkan kepada guru-guru yang telah berjuang dengan keras untuk mensupport persiapan dan pelaksanaan KSN. Juga kepada PT Pupuk Kaltim yang telah mensuport layanan pendidikan di YPK dan kepada seluruh stake halder YPK yang telah mempercayakan pendidikan putra-putrinya di YPK,” pungkasnya. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button