Site icon Latest Bontang

Pemuda Kaltim Didorong Ambil Peran dalam Pembangunan di Hari Sumpah Pemuda 2024

LATEST,SAMARINDA – Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) 2024 di Kalimantan Timur menjadi momentum strategis untuk mendorong peran aktif pemuda dalam pembangunan daerah.Acara puncak peringatan HSP yang digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim berlangsung di halaman parkir GOR Kadrie Oening, Samarinda, pada Senin (28/10/2024).

Ratusan pemuda yang tergabung dalam berbagai organisasi hadir dalam upacara ini, bersama tokoh masyarakat dan pejabat pemerintah provinsi. Kehadiran mereka, yang mengenakan busana adat dan seragam organisasi, mencerminkan keberagaman dan semangat kebersamaan dalam membangun masa depan.

Plh Kepala Dispora Kaltim, Sri Wartini, menegaskan bahwa HSP bukan hanya sekadar perayaan simbolik.

“Ini adalah puncak dari serangkaian kegiatan yang telah dimulai sejak 26 Oktober, seperti Youth Talent, baris-berbaris, dan lomba-lomba lainnya,” ujarnya.

Menurut Sri, peringatan ini adalah momen penting untuk menginspirasi pemuda agar aktif mengambil peran dalam pembangunan Kalimantan Timur, terutama dalam menyongsong kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kami berharap para pemuda mampu memberikan kontribusi positif di tengah pembangunan yang sedang berjalan dengan masif,” tambahnya.

Dispora Kaltim juga memanfaatkan momentum HSP untuk melaksanakan berbagai program pengembangan pemuda. Di antaranya adalah pelatihan kewirausahaan dan ajang Youth Talent yang bertujuan menggali potensi generasi muda di Kalimantan Timur.

“Ini bukan sekadar rutinitas tahunan, tetapi momen untuk menunjukkan bahwa pemuda Kaltim siap berperan aktif dalam pembangunan dengan semangat dan dedikasi tinggi,” tutup Sri.

Exit mobile version