Site icon Latest Bontang

Pemerintah Bangun Transparansi Informasi Melalui Videotron

Videotron simpang MT Haryono menuju Bontang Kuala.

Latestsbontang.com, – Hadirnya tiga videotron baru di Kota Bontang menjadi upaya pemerintah dalam meningkatkan transparansi informasi kepada masyarakat. Videotron diharapkan mampu mempercepat penyampaian pesan pemerintahan tanpa hambatan ruang maupun waktu.

Pemasangan videotron dilakukan DPMPTSP di Simpang Empat Loktuan, Simpang Empat Bontang Kuala, serta di depan Kantor DPMPTSP. Ketiga lokasi ini dipilih karena memiliki arus lalu lintas tinggi sehingga informasi dapat diserap oleh banyak orang.

Penata Perizinan Ahli Muda DPMPTSP, Idrus, menyampaikan dua videotron memiliki ukuran 5×4 meter, sementara satu unit lainnya berukuran 5×8 meter. Seluruh videotron telah berdiri dan satu di antaranya masih menunggu proses penayangan perdana.

“Masih dalam tahap penyesuaian teknis sebelum menyala penuh,” ujarnya, Senin (10/11/2025).

Videotron ini akan menampilkan informasi layanan publik, kebijakan pemerintah, hingga agenda kegiatan sosial masyarakat. Hal ini dinilai menjadi bentuk keterbukaan pemerintah dalam menyampaikan aktivitas pembangunan yang sedang berjalan.

Langkah tersebut sekaligus mengurangi kesenjangan informasi antara pemerintah dan warga. Dalam banyak kasus, keterlambatan penyebaran informasi sering memicu kesalahpahaman di masyarakat.

Dengan tayangan visual yang mudah dilihat, warga dapat memahami perkembangan kota secara langsung. Pemkot berharap kehadiran videotron meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan.

“Komunikasi publik yang baik itu kuncinya keterbukaan,” tuturnya. (Ra)

Exit mobile version