Menampilkan layar Hp ke Laptop atau istilah lainnya adalah Mirroring merupakan hal yang lumrah pada era digital saat ini. Akan tetapi, masih banyak orang yang belum tahu bagaimana cara melakukan hal tersebut.
Ada berbagai cara untuk merealisasikan hal tersebut, umumnya harus menggunakan aplikasi ketiga, tentunya hal ini tidak akan menyulitkan. Beberapa cara untuk melakukan mirroring, yaitu menggunakan kabel USB, aplikasi tambahan dan juga WiFi, bahkan tanpa aplikasi
1. Cara Mirroring Layar Hp ke Laptop dengan WiFi
Cara menampilkan layar Hp ke Laptop adalah dengan cara menyambungkan dengan perangkat WiFi yang sama-sama terhubung. Untuk langkah-langkah memunculkan layar dengan WiFi pun mudah. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Pertama pastikan Hp dan Laptop terhubung dengan Wifi yang sama agar proses ini dapat dilakukan.
- Tekan icon windows, kemudian klik setting atau pengaturan.
- Pada menu windows, klik system lalu scroll ke bawah untuk menemukan menu “projecting to this PC”.
- Selanjutnya, klik tulisan berwarna biru “Optional features” kemudian tekan “add a features”.
- Lalu scroll kebawah untuk menemukan menu “wireless display” klik icon kotak dan install. Tunggu sampai terinstall.
- Jika sudah selesai, klik tombol kembali dan klik tulisan “Always Off (Recommended)” ganti ke “Available everywhere”. Lalu dibagian ask to project to this pc klik “first time only”.
- Lalu aktifkan “screen mirroring” di Hp pada setting pilih “Wireless dan Networks”, lalu pilih “Wireless Display”, dan pilih “smart view”.
- Tunggu beberapa saat sampai Hp dapat terdeteksi di Laptop.
- Jika sudah muncul, pilih nama perangkat Hp dan klik. Maka secara otomatis layar HP akan tampil pada Laptop.
2. Gunakan Kabel USB
Vysor adalah aplikasi yang sudah tidak diragukan yang dapat digunakan untuk menampilkan layar Hp ke Laptop dengan menggunakan kabel USB. Berikut serangkaian langkah-langkah yang dapat dilakukan:
- Pertama-tama install atau unduh aplikasi vysor di Hp menggunakan Play Store.
- Setelah itu, masuk ke developer mode dan aktifkan USB debugging di bagian setting pada HP.
- Jika sudah aktif, buka browser menggunakan chrome atau aplikasi browser apapun di Laptop maupun Komputer, kemudian install aplikasi Vysor extension dan buka aplikasinya.
- Setelah itu hubungkan laptop dengan Hp menggunakan kabel USB.
- Setelah dihubungkan, vysor pada PC akan mendeteksi tampilan layar sama seperti pada HP.
3. Tampilkan dengan Transfer Data
Mobizen merupakan suatu aplikasi yang dapat digunakan sebagai Mirroring atau juga bisa digunakan untuk mentransfer data dan backup dari Hp ke Laptop/Komputer. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan dengan mudah:
- Pertama-tama download aplikasi mobizen di Laptop dan juga Hp.
- Kemudian buka aplikasi mobizen di Hp dan juga Laptop.
- Baca semua syarat, kebijakan dan ketentuan privasi pada aplikasi tersebut. Kemudian klik “Accept”.
- Setelah itu masukan email dan password untuk login di aplikasi mobizen.
- Klik nama Hp yang muncul pada layar Laptop, kemudian pilih opsi ok/yes dan secara otomatis layar Hp sudah terhubung dengan Laptop.
4. Gunakan Aplikasi Pendukung
Apabila tidak memiliki jaringan WiFi yang dapat terhubung dengan HP dan laptop, cara ini dapat dilakukan untuk opsi keempat. Bagi yang belum tahu langkah-langkahnya, maka silakan ikuti instruksi langkah-langkah ini!
- Pertama-tama download atau unduh di PlayStore aplikasi Screen Stream Mirroring
- Lalu, aktifkan hotspot portable HP dan hubungkan Hotspot tersebut pada Laptop atau Komputer.
- Kemudian matikan data internet pada Hp.
- Berikutnya, buka aplikasi Screen Stream Mirroring di Hp, kemudian akan muncul notifikasi atau pemberitahuan permintaan izin.
- Pilih izinkan.
- Selanjutnya, akan muncul IP yang harus diakses oleh browser Laptop/Komputer.
- Buka browser di laptop kemudian ketik url yang berisikan IP tadi. Kemudian tekan enter.
- Terakhir, tekan tombol play untuk melihat layar pada browser komputer.
Itulah cara-cara untuk menampilkan layar Hp ke Laptop dengan mudah, pilih yang lebih gampang serta nyaman untuk dilakukan. Meskipun pada umumnya mirroring harus dilakukan dengan pihak ketiga atau menggunakan aplikasi tambahan.