BONTANG – Pembangunan gedung uji kir di Bontang kini mulai menemukan titik terang. Lokasi yang direncanakan akan menjadi tempat pembangunan kini tersedia, yaitu berada di Jalan Slamet Riyadi Kelurahan Loktuan memiliki luas 8000 meter persegi.
Kendati kebutuhan lahan Uji KIR yang representatif seluas 12.000 Meter Persegi atau 1,2 Hektar, Komisi III DPRD Kota Bontang, Faisal minta pembangunan uji kir dipercepat.
“Bagaimanapun caranya, tahun depan gedung uji KIR harus dianggarkan,” ujarnya.
Politisi asal Nasem ini menambahkan, jika rutinitas uji kelayakan kendaraan itu dilakukan di kota Samarinda, sudah barang tentu akan menimbulkan banyak resiko dan biaya.
“Masyarakat tidak perlu menempuh perjalanan sejauh 73 mil ke Samarinda hanya untuk uji KIR,” terangnya.
Faisal melanjutkan, Komisi III DPRD Kota Bontang siap mengawal dan perjuangkan, karena masyarakat memerlukan gedung tersebut.
“Jangan sampai kami ngotot perjuangkan sementara kementerian perhubungan nanti bilang tidak memenuhi syarat,” pungkasnya. (*)