AdvertorialDPRD Kutai Timur

Faizal Rachman Maknai Peringatan Hari Guru Nasional sebagai Momentum untuk Apresiasi dan Peningkatan Kesejahteraan Tenaga Pendidik

Sangatta. Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) merupakan momentum untuk memberikan apresiasi yang tinggi terhadap pengabdian para tenaga pendidik, terutama dalam konteks peningkatan kesejahteraan mereka. Pernyataan tersebut disampaikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Faizal Rachman dalam wawancara dengan media di Kantor DPRD Kutim pada Senin (27/11/2023).

Faizal Rachman menekankan bahwa peringatan HGN merupakan kesempatan untuk memberikan apresiasi yang pantas kepada para guru di Kutai Timur. Sebagai politisi dari Partai PDI-Perjuangan, ia menggarisbawahi perlunya perhatian lebih terhadap kesejahteraan para guru di wilayah tersebut agar dapat memberikan kontribusi terbaik dalam meningkatkan mutu pendidikan.

“Peran para tenaga pendidik sangat krusial dalam menjamin mutu pendidikan. Oleh karena itu kesejahteraan guru sebagai faktor utama dalam meningkatkan kualitas pendidikan menjadi sangat penting,” ungkapnya.

Faizal Rachman juga mengutarakan harapannya terhadap guru-guru yang berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), terutama yang mungkin ditempatkan jauh dari tempat domisili mereka. Ia berharap pemerintah dapat menyediakan fasilitas tempat tinggal yang layak bagi mereka.

Sebagai tambahan, Faizal Rachman menyatakan keyakinannya bahwa dengan bertambahnya alokasi anggaran, pemerintah dapat memenuhi kebutuhan pendidikan, terutama dalam memperbaiki infrastruktur pendidikan di Kutai Timur. Ia berharap bahwa peningkatan ini akan terus digenjot guna mendukung peningkatan kualitas pendidikan di wilayah tersebut.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button