AdvertorialDiskominfo Kukar

DKP Kukar Tegaskan Bantuan Perikanan Gratis, Masyarakat Diminta Waspada Modus Penipuan

Kutai Kartanegara – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kutai Kartanegara (Kukar) menegaskan bahwa seluruh bantuan kepada kelompok perikanan diberikan secara gratis tanpa pungutan biaya.

Pernyataan ini disampaikan Kepala DKP Kukar Muslik menyusul adanya laporan dugaan penipuan yang mengatasnamakan instansinya.

Pasalnya, modus yang digunakan pelaku adalah meminta pembayaran untuk mempercepat pencairan bantuan dari DKP. Namun setelah dikonfirmasi, pelaku ternyata bukan bagian dari DKP, melainkan oknum yang menggunakan nomor WhatsApp palsu untuk menipu masyarakat.

Dengan ini, dia menegaskan bahwa bantuan yang diberikan kepada kelompok perikanan tidak dipungut biaya sepeserpun.

“Dalam setiap pembinaan, kami selalu mengingatkan bahwa semua bantuan dari DKP diberikan secara gratis. Jika ada yang meminta bayaran, itu bukan dari kami,” ujar Muslik.

Ia juga mengungkapkan bahwa modus penipuan ini sering terjadi, terutama dengan dalih membantu pengurusan bantuan sosial, proposal bantuan, atau pembuatan kartu anggota kelompok perikanan.

“Kadang ada yang mengaku bisa mengurus bantuan, tapi meminta imbalan terlebih dahulu. Kami mengimbau masyarakat untuk selalu mengecek kebenaran informasi kepada penyuluh resmi DKP atau langsung ke kantor dinas,” lanjutnya.

Untuk menghindari penipuan, Muslik meminta kelompok perikanan untuk selalu mengonfirmasi informasi yang diterima, baik kepada petugas lapangan maupun bidang-bidang terkait di dinas.

“Pada dasarnya, tidak ada biaya sama sekali dalam program bantuan kami. Jika ada yang meminta uang, segera laporkan kepada DKP atau pihak berwenang,” tegasnya. (Adv)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button