Mind map merupakan pengelompokan beberapa ide dalam bentuk kerangka terstruktur untuk membantu mengingat atau menganalisis sebuah masalah. Butuh aplikasi Microsoft Word sebagai media cara membuat mind map di laptop agar kegiatan menyampaikan isi rancangan tersampaikan.
Microsoft Word dilengkapi dengan tools kreasi menulis dan menggambar yang mudah digunakan, menjadikan mind map terasa menyenangkan ketika dibuat. Mari simak cara membuat mind map dengan menggunakan Microsoft Word berikut ini:
1. Buka Microsoft Word di Laptop
Microsoft Word adalah software pengolah kata yang menjadi andalan untuk membuat berbagai dokumen penting baik untuk pekerjaan ataupun akademi. Perangkat lunak yang dikeluarkan oleh Microsoft ini dapat dibuka dengan langkah berikut:
- Buka laptop.
- Pilih ikon Windows (start menu) yang terletak di taskbar bagian pojok kiri bawah.
- Pilih All Programs. Setelah itu akan muncul seluruh daftar program yang terpasang di laptop.
- Pilih Microsoft Office.
- Kemudian daftar perangkat lunak keluaran Microsoft akan muncul. Pilih Microsoft Word.
- Tunggu proses loading selesai. Microsoft Word berhasil dibuka dan siap untuk digunakan.
2. Siapkan Lembar Kerja
Langkah awal dalam cara membuat mind map di laptop menggunakan Microsoft Word adalah menyiapkan lembar kerja yang nanti akan digunakan untuk membuat mind map. Berikut ini adalah cara untuk menyiapkan lembar kerja pada Microsoft Word:
- Pilih blank dokumen.
- Setelah masuk pada lembar kerja baru, ubah lembar kerja dari portrait ke landscape. Mode landscape atau horizontal dipilih karena posisinya lebar ke samping sehingga cocok untuk membuat mind map.
- Caranya, pilih tab page layout.
- Pilih orientation, kemudian ubah lembar kerja menjadi landscape.
- Lembar kerja siap digunakan.
3. Membuat Konsep Utama
Konsep utama mind map dapat dibuat terlebih dahulu pada selembar kertas kosong. Setelah itu konsep dapat direalisasikan di lembar kerja Microsoft Word yang telah disiapkan menggunakan tools di groups Illustrations, begini caranya:
- Pilih tab Insert yang berada setelah tab Home. Setelah itu akan muncul macam-macam groups seperti Pages, Tables, Illustrations, Apps, Media, Links, Comments, Header & Footer, Text, dan Symbols.
- Pilih Illustrations.
- Pengguna dapat menggunakan tools yang tersedia pada Illustration sesuai dengan kebutuhan konsep utama.
- Terdapat tools Picture, Online Picture, Shapes, SmartArt, Chart, serta Screenshot yang siap untuk digunakan.
4. Buat Mind Map
Setelah melihat tools apa saja yang dapat digunakan pada groups Illustrations, pengguna dapat mulai untuk membuat mind map. SmartArt dapat digunakan untuk membuat mind map sederhana, seperti ini caranya:
- Pilih tab Insert.
- Pilih SmartArt yang berada pada group illustrations.
- Setelah itu terdapat pilihan bentuk mind map yang bagus.
- Pengguna dapat memilih salah satu bentuk yang ada pada daftar kelompok SmarArt seperti All, List, Process, Cycle, Hierarchy, Relationship, Matrix, Piramyd, dan Picture.
Apabila bentuk mind map yang terdapat pada SmartArt tidak sesuai dengan keinginan, maka pengguna dapat membuat mind map dengan cara manual. Penggunaan Shapes pada Illustrations sangat dibutuhkan, begini caranya:
- Pilih tab insert
- Pilih Shapes. Setelah itu akan muncul tampilan berbagai macam bentuk.
- Pilih bentuk yang dibutuhkan sesuai dengan konsep. Contohnya seperti lingkaran, oval, persegi, dan lainnya.
- Setelah memilih Shapes, hubungkan dengan garis agar mind map terbentuk.
- Jika ingin menambahkan teks pada Shapes, pastikan kursor berada pada Shapes yang akan ditambahkan teks.
- Klik kanan pada laptop. Kemudian, pilih Add Text.
- Apabila ingin menyisipkan gambar pada mind map, pilih Insert.
- Kemudian pilih Picture atau Picture Online.
Demikian penjelasan tentang bagaimana cara membuat mind map di laptop menggunakan perangkat lunak Microsoft Word. Pengguna dapat mulai mencoba menumpahkan kreativitasnya menggunakan konsep mind map yang dibuat manual menggunakan Shapes, terima kasih dan sampai jumpa.