Site icon Latest Bontang

Bupati Mudyat Serukan Kedisiplinan dan Responsif ASN di Hari Pertama Kerja

PENAJAM — Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar apel gabungan sebagai penanda dimulainya aktivitas kerja usai libur Idulfitri 1446 Hijriah, Selasa (8/4/2025). Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati ini diikuti oleh seluruh aparatur sipil negara (ASN) dan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab PPU.

Apel dipimpin langsung oleh Bupati PPU, Mudyat Noor, didampingi oleh Wakil Bupati Abdul Waris Muin, Sekretaris Daerah Tohar, serta sejumlah pejabat tinggi lainnya. Dalam sambutannya, Bupati mengajak para ASN untuk kembali bekerja dengan semangat dan integritas tinggi setelah menikmati waktu bersama keluarga.

“Semangat silaturahmi dan kebersamaan yang kita jalani selama Ramadan dan Idulfitri harus menjadi landasan untuk meningkatkan disiplin serta produktivitas kita dalam bekerja,” ujar Mudyat.

Ia juga mengingatkan pentingnya kesiapan para ASN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat secara cepat dan tanggap, terlebih ketika menghadapi persoalan yang membutuhkan reaksi langsung di lapangan.

“Jika terjadi sesuatu di masyarakat, maka siapa pun ASN yang berada paling dekat harus mengambil tindakan. Jangan hanya menunggu BPBD atau Dinsos. Kita semua punya tanggung jawab yang sama,” tegasnya.

Mudyat juga menyoroti perlunya membangun kerja sama antarlembaga demi menciptakan pemerintahan yang efisien dan responsif. Ia menyebut kekompakan dan kolaborasi adalah fondasi penting dalam mencapai tujuan pembangunan.

“PPU butuh ASN yang tidak hanya cakap secara administratif, tapi juga punya kepedulian dan rasa tanggung jawab terhadap masyarakat,” tambahnya.

Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan halal bihalal antara pimpinan daerah dan para pegawai. Suasana penuh kehangatan mewarnai pertemuan itu, menjadi simbol dimulainya kembali aktivitas kerja dengan hati yang bersih dan semangat baru. (Adv)

Exit mobile version