AdvertorialPemkab Kutai Timur

Bupati Kutim: DBON Langkah Strategis untuk Meningkatkan Prestasi Olahraga

Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman menegaskan bahwa Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) merupakan langkah strategis untuk meningkatkan prestasi olahraga di Kutim.

Hal tersebut disampaikan Ardiansyah saat membuka acara sosialisasi DBON yang diselenggarakan oleh Dispora Kutim, di gedung Meranti Kantor Bupati Kutim, beberapa waktu lalu.

“Tujuan utama dari DBON adalah meraih prestasi emas untuk Indonesia pada tahun 2045. Poin menarik lainnya adalah fokus pada pembangunan prestasi olahraga sejak usia dini, yang akan menjadi representasi Indonesia di panggung internasional,” jelas Ardiansyah.

Ardiansyah mengatakan, Pemkab Kutim sangat mendukung program DBON. Ia pun telah menunjuk dirinya sendiri sebagai Ketua Umum DBON Kutim.

“Saya akan segera membentuk pengurus DBON Kutim agar dapat segera bekerja dan mempercepat proses penjaringan bibit atlet-atlet potensial,” ujarnya.

Ardiansyah menjelaskan, tahap awal DBON adalah menjaring bibit atlet-atlet potensial dengan merekrut anak-anak sejak usia sekolah dasar (SD) untuk menjalani pemusatan latihan pada sentra-sentra pelatihan yang telah ditetapkan.

“Saya berharap, dengan adanya DBON, Kutim dapat melahirkan lebih banyak atlet-atlet berprestasi yang dapat mengharumkan nama daerah di tingkat nasional maupun internasional,” pungkasnya. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button