Site icon Latest Bontang

6 Penyebab Kenapa Google Map Tidak Jalan dan Cara Mengatasinya

kenapa google map tidak jalan

Kenapa Google Map tidak jalan? Mungkin pertanyaan ini kerap kali muncul bagi yang sering bermasalah dengan Google Map pada ponsel miliknya. Padahal Google Map menjadi sangat penting bagi yang sering berpergian ke tempat-tempat baru.

Google map sendiri digunakan untuk menemukan sebuah alamat dengan penunjuk arah yang jelas.  Sayangnya, masalah kerap kali datang salah satunya Google Map tidak berfungsi. Berikut penyebab Google Map tidak berfungsi dan cara mengatasinya.

1. Koneksi Internet Bermasalah

Penyebab kenapa Google Map tidak jalan pada ponsel yang pertama yaitu koneksi internet bermasalah. Google map menjadi aplikasi yang saat digunakan harus terhubung dengan jaringan internet. Kestabilan jaringan internet sangat mempengaruhi keakuratan Google Map saat dijalankan.

Dengan koneksi yang cukup Google Map akan berjalan dengan arah yang sesuai. Namun jika jaringan internet tidak stabil maka Google Map tidak berfungsi dengan baik. Oleh karena itu untuk mengatasi masalah ini, pastikan kuota internet pada ponsel yang dimiliki harus tersedia.

2. Mengalami Server Down

Penyebab Google Map tidak jalan selanjutnya yaitu karena server mengalami down. Permasalahan ini kerap menimpa pengguna aplikasi ini. Ketika Google Map sedang mengalami gangguan maka aplikasi akan terhenti, akibatnya pengguna tidak bisa menggunakan Google Map.

Jikapun pengguna masih bisa menggunakan aplikasi, arah yang ditunjukkan tidaklah sesuai sehingga alamat  yang dituju salah. Maka dari itu, untuk mengatasi masalah seperti ini sebaiknya pengguna harus bersabar menunggu hingga perbaikan aplikasi selesai dilakukan.

3. Google Map Belum Diupdate

Penyebab lainnya Google Map tidak jalan yaitu karena aplikasi Google Map belum melakukan update. Pasalnya, pengembang aplikasi akan terus melakukan update aplikasi yang dibuatnya. Sehingga aplikasi harus terus melakukan pembaruan aplikasi agar bisa digunakan kembali.

Untuk meng updatenya, disarankan mengupdate langsung melalui Playstore dan hindari mengupdate lewat web lain. Pasalnya, dikhawatirkan virus software bisa merusak aplikasi yang lain dalam ponsel.

4. Memori Internal Penuh

Memori internal penuh juga bisa menjadi penyebab Google Map tidak jalan berikutnya. Google map menjadi salah satu aplikasi yang membutuhkan ruang banyak agar dapat berjalan dengan lancar.

Memori internal yang penuh,  tentu saja akan menyebabkan aplikasi sering mengalami error saat sedang dijalankan. Untuk mengatasi masalah ini, pastikan memori internal ponsel memiliki kapasitas ruang yang besar.

5. Data pada Aplikasi Google Map Menumpuk

Penyebab Google Map tidak jalan selanjutnya yaitu data pada aplikasi Google Map menumpuk.  Mengapa demikian? Pasalnya, saat pengguna membuka aplikasi dan melakukan pencarian alamat, semuanya masuk ke dalam histori pencarian data.

Hal tersebut tentunya akan menyebabkan penumpukan data jika tidak dibersihkan dalam jangka waktu yang lama. Aplikasi terlalu berat menyimpan data, sehingga mengakibatkan Google Map tidak bisa dibuka padahal kuota internet penuh dan jaringan kuat.

6. File Cache Menumpuk

Penyebab Google Map tidak jalan yang terakhir yaitu file cache mengalami penumpukan file. Cache yang mengalami penumpukan file akan menyebabkan aplikasi Google Map error dan tidak bisa dijalankan.

Masalah ini bahkan kerap menimpa banyak pengguna ponsel android. Untuk mengatasinya, pengguna harus melakukan penghapusan file cache pada aplikasi Google Map yang menumpuk. Dengan begitu, Google Map dapat dijalankan kembali dan berfungsi seperti sedia kala.

Itu dia ke 6 penyebab kenapa Google Map tidak jalan. Semua penyebab di atas tentunya menjadi pembelajaran agar pengguna senantiasa berhati-hati dan selalu melakukan kontrol agar permasalahan di atas tidak terjadi.

Exit mobile version